Cara Mudah dan Tepat Mengganti Oli Motor Satria FU 150 Sendiri

Selamat datang di blog sederhana ini. Pada kali ini saya akan membahas artikel tentang Cara Mudah dan Tepat Mengganti Oli Motor Satria FU 150 Sendiri. Mengganti oli merupakan hal yang mudah untuk dilakukan tapi bagi para pengguna baru di dunia permotoran mungkin agak sedikit kebingungan, untuk itu disini saya akan sajikan langkah-langkahnya cara mengganti oli motor satria fu  khusus untuk pemula.

Cara Mudah dan Tepat Mengganti Oli Motor FU 150 Sendiri
Oli motor adalah salah satu komponen yang sangat vital untuk di gunakan pada sepeda motor karena motor tidak akan bisa berjalan tanpa adanya oli mesin. Penggunaan oli mesin motor itu sendiri memiliki waktu atau masa penggunaannya, jika lewat masa penggunaannya maka tidak akan baik untuk mesin motor dan bisa menyebabkan kerusakan pada mesin. Untuk itu gantilah oli motor anda sesuai dengan massa penggunaan yang tepat.

Oke langsung saja inilah Cara Mudah dan Tepat Mengganti Oli Motor Satria FU 150 Sendiri :

Alat dan Bahan :
  • Oli mesin yang bagus atau sesuai dengan selera anda.
  • Kunci sok/kunci ring/kunci pas ukuran untuk membuka baut mesin bawah dan tang untuk membuka tutup mesin bagian atas.
  • Wadah penampung oli bekas seperti ember bekas atau kaleng biscuit yang besar.
  • Corong sebagai median penyaluran oli baru ke dalam mesin dan kain lap untuk membersihkan oli yang berceceran.
Langkah - langkahnya :
  1. Tempatkan wadah untuk menampung oli bekas tepat di bawah lubang pembuangan oli di bagian bawah mesin.
  2. Buka baut oli mesin motor menggunakan kunci yang tadi sudah anda siapkan dan jika sudah terbuka maka biarkan oli mengalir keluar dari mesin dan tunggu hingga benar-benar tiris dan habis.
  3. Bersihkan sisa oli yang masih menempel di dalam mesin dengan menggunakan semprotan angin dari kompresor atau pompa angin manual dengan membuka dahulu penutup oli mesin bagian atas menggunakan tang.
  4. Jika oli sudah benar-benar habis dan keluar dari mesin, berikutnya anda pasang kembali baut penutup oli bagian bawah yang tadi anda copot dan pastikan di pasang dengan kencang.
  5. Jika baut penutup oli bagian bawah sudah terpasang dengan kencang, anda tinggal menuangkan oli baru ke dalam mesin dengan menggunakan bantuan corong sebagai media penyaluran oli dari kemasan ke dalam mesin.
  6. Pastikan penuangan oli ini sesuai dengan takaran yang di anjurkan atau sesuai dengan kapasitas oli mesin Satria FU.
  7. Jika oli sudah masuk semua ke dalam mesin, terakhir anda hanya perlu menutup kembali penutup oli bagian atas dengan menggunakan tang dan pastikan sudah kencang.
  8. Yang terakhir anda hanya perlu menghidupkan mesin untuk mengecek mesin setelah diganti olinya.
Baca Juga : Pilihan Merek Oli Terbaik Buat Motor Satria FU

Demikianlah artikel tentang Cara Mudah dan Tepat Mengganti Oli Motor Satria FU 150 Sendiri. semoga bermanfaat untuk anda. jangan lupa baca-baca atau cari artikel menarik lainnya di blog ini ya.
Sekian dan terimakasih

Tags : letak pembuangan oli mesin satria fu, letak baut olo satria 150, baut oli mesin satriafu, Cara mengganti oli satria fu 150, cara mengganti oli mesin yang baik satria fu, cara mengganti baut oli satria fu, cara ganti oli satria fu sendiri, cara ganti oli satria f di rumah, cara buka baut oli sonic 150, baut tap penguras oli satria fu 2016

Subscribe to receive free email updates: